Subscribe:

Pages

Sabtu, 24 November 2012

teman tetap teman


TEMAN tetap TEMAN
Ini bisa dibilang pengalaman pribadi saya, pada awalnya saya dan teman saya menjalani bisnis secara bersamaan, bisnin kami bisa dibilang alhamdulilah mengalami kemajuan yang sangat pesat. Banyak para pembeli yang berdatangan untuk membeli dagangan kami ber2, disini kami berjualan segala jenis barang, mungkin bisa dibilang dari ujung kaki sampai ujung jari kami bisa menyiapkan semua itu. Tapi pada suatu hari teman saya mendapatkan link dari distributor jam yang harganya sangat amat miring, tetapi disini saya herannya mengapa dia tidak pernah mau untuk member tau dimana distributor tersebut padahal kami sudah melakukan bisnis ini secara bersamaan tetapi dia tetap tidak mau member tau tempat distributor itu. Sampai pada saatnya seorang reseller saya ingin membeli jam dan disitu dia member harga dari diri dia sendiri tanpa memperhitungkan untung buat saya, dia hanya memikirkan untuk diri dia sendiri.
Sampai pada saat itu akhirnya saya saudah merasa tidak sejalan dengan dia, oleh karena itu saya mereasa saya menjalankan bisnis ini dengan solo karir, sampai pada suatu hari teman saya ini datang kembali kepada saya dan ia pun langsung meminta uang kepada saya, langsung disaat itu saya merasa kaget, untuk apa dia datang kembali dan meminta uang untuk dirinya, sedangkan saya merasa kalu saya sudah memulai karir saya sendiri tidak

sosial media


SOSIAL MEDIA
Sosial media, siapa sih manusia yang tidak tau tentang media social? Mungkin hanya orang yang hidup dizaman batu yang tidak tau social media. Social media ini sangat lah berguna bagi para pemakainya, bisa untuk berbisnis, bertukar fikiran dengan orang lain, bahkan untuk bertemu dengan teman lama yang sudah lama tidak bertemu. Social media ini sering digunakan untuk bahan bertegur sapa antara mereka yang sudah kenal atau pun yang belum kenal, untuk menambah pertemanan hal ini sangat lah cocok. Social media ada banyak ragamnya, antaranya itu adalah twitter dan facebook. Media ini pasti selalu anda buka pada setiap harinya, social media juga biasanya digunakan untuk berdagang. Sekarang sudah marak para pedagang online yang mulai merintis karir dari twitter dan facebook. Contohnya ya saya sendiri yang masih menggunakan social media untuk menawarkan dagangan saya untuk para pembeli.
Tetapi selain menjadi lahan yang positif untuk sebagian orang, social media ini juga sering digunakan oleh para pihak yang tidak bertanggung jawab, dari mulai melakukan penipuan yang bisa menghasilkan pundi-pundi rupiah sampai ratusan juta, bisa juga menjadi lahan para penculik. Diberita sekarang sering bermunculan modus penculikan yang mengatas nama kan social media, tujuannya mereka menculik untuk dijual dan dijadikan psk diluar negeri. Mereka mencari sasaran khususnya anak-anak sma yang masih bisa dibilang labil. Untuk itu bagi para pencinta social media lebih berhati-hati lah kalau kalian ingin berkenalan dengan orang yang belum anda kenal.

olahraga menghilangkan penyakit jantung

xx
Olahraga 30 menit bisa menyehatkan jantung
Serangan jantung itu sifatnya tiba-tiba, sangat mematikan dan cepat. Itu adalah beberapa sebab kenapa serangan jantung sangat ditakuti oleh beberapa orang, penyakit ini sering kali menyebabkan kerusakan pada jantung. Untuk mengatasi penyakit seperti ini tidak lah harus repot dan tidak usah lah berpusing-pusing untuk mencari segala macam obat, obatnya hanya sederhana yaitu sering-sering lah berolahraga pada pagi hari, tidak perlu melakukan olahraga setiap hari cukup 3 kali dalam seminggu itu sudah sangat cukup bagi kesehatan jantung kita. Ada sebuah penelitian yang menyatakan bahwa olahraga bisa mengobati dan memperbaiki jantung yang telah rusak oleh penyakit jantung. Para peneliti menemukan bahwa dengan berolah raga bisa kembali memulihkan sel-sel induk jantung aktif kembali, hal ini bisa memicu pertumbuhan otot jantung yang baru.
Dalam penelitian terhadap tikus putih, para peneliti menemukan bahwa olahraga dalam intensitas tersebut dapat mengaktifkan lebih dari 60% sel-sel induk jantung. Padahal, biasanya sel-sel induk ini sudah tidak aktif pada tikus dan orang dewasa. Laporan yang dimuat oleh European heart journal menberitahukan, setelah melakukan olahraga selama 2 minggu, tikus mengalami peningkatan jumlah cardiomyocites atau sel-sel pemicu detak jantung sebanyak 7%.

game online

-->
Game online
Sekarang makin marak warnet yang buka untuk menyewakan jasa game online, game online bisa berdampak buruk bagi para penggemarnya. Bahkan game online bisa menyebabkan kematian bagi para penikmatnya, game online ini sudah merebak luasa sampe penjuru dunia, dengan game online ini kita bisa mempunyai teman yang sangat jauh bahkan bisa sampai berbeda Negara. Tetapi game online ini lebih banyak dampak negative dari pada dampak positifnya sendiri, dampak negatifnya bisa mengakibatkan anak jadi males sekolah, belajar dan sebagainya. Bahkan ada orang yang sudah bekerja tetapi masih bermain game online, sampai-sampai ia merelakan gajinya habis hanya untuk bermain game online, game online mempunyai tempat yang khusus dihati para penggemarnya, bahkan para penggemarnya tidak segan unutk bermain game online.
Banyak anak-anak yang masih sekolah sudah berada diwarnet pada pagi hari, padahal pagi hari itu ia harus berangkat kesekolah untuk menuntut ilmu, ia rela uang jajannya digunakan untuk bermain diwarnet bahkan yang sangat disayangkan ia rela bolos sekolah hanya untuk bermain game online. Padahal game online tidak lah lebih penting dari pada menuntut ilmu. Akan kah masa depan anak-anak akan hancur karena game online? Untuk menghindari itu semua harus ada pembinaan dari orang tua mereka itu sendiri, agar nanti mereka bisa tetap terus menuntut ilmu untuk masa depan.

Jumat, 23 November 2012


Wanita yang menyusui
Wanita yang menyusui anaknya adalah wanita yang sehat, bahkan wanita yang menyusui anaknya lebih jarang kena penyakit jantung atau strok. Begitu lah pendapat yang dikemukakan oleh para peneliti dari amerika, pernah dilakukan penelitian diamerika tentang wanita yang menyusui, wanita yang menyusui itu lebih rendah 10% terkena resiko penyakit jantung dan strok disbanding wanita yang tidak menyusui. Selain resiko penyakit stroke dan jantung, wanita yang menyusui sekitar 1 bulan itu bisa menekan resiko untuk terkena penyakit diabetes, tekanan darah tinggi, dan kolesterol tinggi. Semakin lama seorang wanita yang menyusui anak-anak nya maka semakin baik kondisi kesehatan mereka ber2, itu lah yang diungkapkan oleh para peneliti yang berada diamerika. Para peneliti juga sudah membuktikan bila mana seorang ibu menyusui anaknya, maka ibu itu sudah mengurangi untuk terkena penyakit kangker ovarium dan payudarah serta osteoporosis pada masa depan nanti.
Dan para peneliti juga mengungkapkan keuntungan dari bayi yang disusui oleh ibunya, bayi yang diberi ASI (Air Susu Ibu) dapat mengurangi resiko terkena  obesitas pada bayi itu sendiri, diabetes, asma, infeksi pada telinga, perut, dan dada.

Kamis, 22 November 2012


Kelompok 6
Kelompok 6 merupakan kelompok terakhir yang melakukan presentasi, kelompok ini membahas tentang­­ “Arti penting kepemimpinan dalam organisasi”. 
 Semua anggota kelompok 6 menjelaskan teori – teori yang mereka buat, salah satunya yaitu “Pemimpin adalah seseorang yang mampu menjalankan fungsi serta perannya yang tak lain adalah untuk mengatur. Seorang pemimpin harus bisa menjadi panutan oleh anak buahnya. Pemimpin juga harus mempunyai kualitas yang baik. Kepemimpinan yang baik diyakini mampu mengikat, mengharmonisasi, serta mendorong potensi sumber daya organisasi agar dapat bersaing secara baik dan lebih berani untuk mengambil suatu  keputusan.”
 Setelah berbagai penjelasan yang dilontarkan, kini saatnya untuk sesi tanya jawab yang dibuka oleh kelompok 6. Pertanyaan yang pertama “apakah kepemimpinan seseorang dapat dialihkan dari organisasi satu ke organisasi lain?”. Pertanyaan kedua “Sebutkan contoh-contoh dari Teori Ekologis, Teori Sosial, dan Teori Genetis?”. Pertanyaan terakhir, “apakah ada tipe-tipe utama dari seorang pemimpin?”
Jawaban dari kelompok 6, “untuk Teori Ekologis contohya Ibu Mega Wati, dan Teori Genetis itu bisa untuk semua orang, contohnya seperti, “seseorang memiliki keturunan dalam jiwa kepemimpinan, tapi bakat kepemimpinan itu akan kembali lagi ke diri sendiri, maksudnya dari bakat yang kita punya mau digunakan kearah bagaimana dan seperti apa ya semua itu kembali lagi ke diri kita yang memiliki keturunan tersebut” dan jawaban untuk pertanyaan berikutnya “tipe utama dari seorang pemimpin adalah tipe otoritis, tipe paternalistis, tipe militeristik, tipe karismatis, dan tipe demokratis.”

Kelompok 5
Kelompok ini merupakan kelompok yang akan menjelaskan tentang “Perubahan dan Perkembangan Organisasi”.
 Organisasi adalah wadah bagi orang-orang yang memiliki visi, misi, dan tujuan yang sama sehingga mereka saling bekerjasama untuk mencapai tujuan tersebut. Perubahan organisasi selalu di ikuti dengan perubahan dan perkembangan zaman. Agar organisasi tersebut dapat bertahan dan dapat menjadi tempat orang-orang yang berjuang bersama untuk mencapai suatu tujuan.  Dalam istilah perubahan organisasi dikenal juga istilah change interventation dan change again.
 Kemudian sehabis melakukan penjelasan yang singkat dibuka lah sesi tanya jawab yang dibuka oleh sodari, “Tolong berikan contoh dari change interventation dan change again?”. Pertanyaan pun dijawab oleh kelompok 5, yaitu “ change interventation itu diibaratkan sama dengan Negara Indonesia, Negara Indonesia ini memiliki berbagai macam produk yang dapat dijual secara besar-besaran maupun sedikit dipasaran. Dengan begitu banyaknya program yang dibuat, akhirnya membuat seseorang memiliki inovasi untuk mengembangkannya. Contoh: saya memiliki ide untuk membuat sisitem pemerintahan yang jauh dari koruptor gitu, jadi saya memberikan inovasi itu kepada pemerintah. Sedangkan contoh change again itu adalah seseorang yang bertanggung jawab untuk melakukan management dan mengembangkannya.”
 Jadi pada inti pembahasan ini adalah bahwa setiap organisasi pasti mengalami perubahan yang signifikan, entah membutuhkan waktu yang sangat lama atau hanya waktu yang sebentar saja.

Kelompok 4
Kemudian presentasi dilanjutkan oleh kelompok 4 yang membahas tentang “Arti Pentingnya Komunikasi dalam Organisasi.”
Seperti biasa awal presentasi mereka melakukan penjelasan – penjelasan yang mereka buat pada makalah mereka, setelah itu dibukalah sesi tanya jawab setelah satu persatu dari mereka menjelaskan materi yang ada.
 Pertanyaan pertama : “hambatan komunikasi dibagi tiga, tolong sebutkan contohnya?” Pertanyaan pertama dijawab oleh Rofi, “contoh-contoh hambatan yaitu, yang pertama adalah hambatan teknik contohnya adalah alat komunikasi HT, yang kedua adalah hambatan semantik contohnya adalah perbedaan makna kata Bujang (bujang untuk orang sunda artinya adalah Sudah, sedangkan untuk orang sumatera bujang adalah anak laki-laki), dan yang terakhir adalah hambatan manusiawi contohnya adalah  perbedaan persepsi, umur, keadaan emosi yang akan berdampak pada pemikiran atau pendapat yang berbeda.”
 Pertanyaan kedua : “Bagaimana cara meminimalis noise?”
Pertanyaan kedua dijawab oleh Fadhil yaitu, “cara menimalis noice itu dapat dilakukan dengan cara berbicara secara langsung, face to face atau heart to heart.”
 Pertanyaan ketiga : “Pada komunikasi informal, apa yang dimaksud dengan jalur tersembunyi?”
Pertanyaan ketiga dijawab oleh Denti, “Jalur tersembunyi itu adalah Jalur yang orientasinya bukan kepada organisasi, namun lebih kepada anggota-anggota individualnya.”
 Pertanyaan keempat : “Apa peranan komunikasi dalam berorganisasi, ada tidak dampak buruknya? dan bagimana cara meminimalisirnya?”
Pertanyaan terakhir dijawab oleh Boy, “Pada dasarnya peranan komunikasi dalam organisasi itu pasti sangat penting, karena tanpa adanya suatu komunikasi sebuah organisasi akan menjadi buruk. Sehingga dampak buruk yang ditanyakan ada apa tidak, dapat terjawab pasti ada. Cara menimalisnya dengan berkomunikasi secara langsung.”
 Dan menurut saya kelompok ini merupakan kelompok yang paling baik dan sangat bagus dalam penyampaian materi, karena kelompok ini mengemas hasil diskusi mereka dengan sangat menarik dan sangat baik.